JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah artis Indonesia merayakan dan memperingati Hari Ibu yang diperingati setiap tanggal 22 Desember.
Mereka mengucapkan dengan berbagai caranya masing-masing. Selain ucapan syukur dan doa cinta, ada yang membagi tips kepada publik tentang menjadi seorang ibu.
Melalui akun Instagramnya, penyanyi dangdut Ayu Ting Ting mengungkap rasa bahagia atas peran ibunya, Umi Kalsum.
Baca juga: Untaian Doa Ayu Ting Ting kepada Umi Kalsum di Hari Ibu
Unggahan tersebut disertai keterangan tentang rasa syukurnya memiliki ibu seperti Umi Kalsum. Ia pun memberikan untaian doa kepada sang ibu.
"Selamat hari ibu, semoga selalu jadi ibu yang paling terbaik ya bu, i love you bu, segalanya," tulis Ayu di @ayutingting92 disertai emoji hati merah dalam jumlah banyak.
Artis peran Ussy Sulistiawaty ikut merayakan Hari Ibu dengan mengucapkan selamat kepada dua ibunya.
Ussy yang juga seorang ibu dari empat orang anak, tidak bisa berhenti bersyukur atas kehadiran dua orang ibu dalam hidupnya.
Baca juga: Ussy Sulistiawaty Ucapkan Selamat Hari Ibu untuk Dua Ibunya
Mereka adalah ibu kandung Ussy dan juga ibunda dari suaminya, Andhika Pratama.
"Selamat hari ibu untuk kedua mama ku.. tercintaaa.. mama @umynilla mama @sherliesubagyo," tulis Ussy lewat akun Instagram @ussypratama.
"2 ibu yang luar biasa, 2 ibu yang akan melakukan apapun untuk anak-anaknya.. semoga aku bisa mencontoh kalian kelak.. semoga aku bisa menjadi ibu yang berguna untuk semua anak-anakku kelak..," tulis Ussy.
Ussy juga mendoakan kesehatan dua ibunya itu serta semua ibu dan calon ibu yang ada di muka bumi.
Berbeda dengan yang lainnya, artis peran Kevin Julio mengaku tidak memiliki tradisi khusus untuk memperingati Hari Ibu yang jatuh setiap tanggal 22 Desember.
"Setiap hari saya ketemu Ibu lho. Setiap hari Hari Ibu berarti ya," kata Kevin Julio di Jakarta baru-baru ini.
Baca juga: Kevin Julio: Aku Selalu Ketemu Ibu, Berarti Hari Ibu Setiap Hari
Bintang sinetron Ganteng Ganteng Serigala itu mengatakan dia sangat dekat dengan ibundanya. Sebagai anak tunggal, Kevin Julio melalui banyak hal dengan kedua orangtuanya.
Namun bila ditanya kenangan yang tidak bisa dia lupakan dengan ibunya adalah ketika ayahnya meninggal.
"Momen yang enggak bisa terlupakan ya pas gue kehilangan bokap (ayah) sih. Itu bisa dikatakan patah sayaplah di dalam keluarga, yang mana gue juga anak tunggal," ujar Kevin.
Ketika itu Kevin dan ibunya menanggung kehilangan dan kesedihan bersama-sama.
Artis peran Titi Kamal membuat pesan mengharukan di Hari Ibu.
"Ma please ma, sehat terus ya ma. You mean the world to me," tulis Titi Kamal lewat Instagram @titi_kamall yang dikutip Kompas.com, Minggu (22/12/2019).
Baca juga: Pesan Haru Titi Kamal kepada Sang Bunda di Hari Ibu
Dalam unggahan yang disertai foto bersama ibunya itu, artis yang akrab disapa Tikam ini mengaku sampai terharu saat menulis pesan ini.'
"Ibu yang sangat sabar dan baik, selalu memberikan yang terbaik untuk anak-anaknya, selalu mendoakan keselamatan anak-anaknya. Kenapa mewek nulisnya ????. Happy mother’s day mama @elly_kamall," tulis Titi.
Dari dua foto yang diunggah Titi, salah satunya memperlihatkan Titi yang sedang memeluk dan mencium pipi ibunya.
Tak ingin menyia-nyiakan momen, penyanyi Nadya Fatira merilis sebuah singel berjudul "Ibu Terhebat". Lagu itu dia persembahkan kepada ibunda tercinta.
Singel yang dirilis di bawah label Universal Music Indonesia ini, secara khusus diciptakan oleh Nadya Fatira untuk ibunda yang selalu mendampinginya.
Baca juga: Nadya Fatira Persembahkan Lagu Spesial di Hari Ibu
Lagu ini terasa sangat personal, Nadya Fatira juga menggubah liriknya dengan sederhana, tapi memiliki pesan yang sangat mendalam dari seorang anak kepada ibunya.
"Lagu ini memang spesial saya dedikasikan untuk ibu, ibu yang terhebat,” ujar Nadya seperti dikutip dari keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Minggu (22/12/2019).
Nadya menggali betapa berat perjuangan dan ketegaran seorang ibu dalam menjalani kehidupan.
Di Hari Ibu ini, artis peran Carissa Putri memberikan pandangan menjadi seorang ibu.
Kata Carissa, pekerjaan paling ringan menjadi seorang ibu ialah mengapresiasi si buah hati saat jatuh ataupun senang.
“Paling ringan peran ibu adalah mengapresiasi anak-anaknya. Baik dalam suka dan duka,” kata Carissa saat menjadi pembicara di Choco Pie Fan Gathering, Hotel Royal Padjajaran Bogor, Jawa Barat, baru-baru ini.
Menurutnya, mengapresiasi adalah bagian dari proses mendukung perkembangan anak untuk menjadi lebih baik.
Istri dari Navies Abdullah Naif itu mengaku sebagai seorang ibu selalu mendampingi, mendengar, dan menyemangati anaknya.
Menurut perempuan kelahiran September 1984 itu, seorang ibu mempunyai peranan yang sangat penting untuk memotivasi keluarga.
"Hubungan ibu dan anak tidak bisa dipisahkan satu sama lain dalam sebuah keluarga," katanya.
"artis" - Google Berita
December 23, 2019 at 07:22AM
https://ift.tt/35KJhYa
Ucapan Rasa Cinta Sejumlah Artis di Hari Ibu - Kompas.com - KOMPAS.com
"artis" - Google Berita
https://ift.tt/2MWxq3k
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ucapan Rasa Cinta Sejumlah Artis di Hari Ibu - Kompas.com - KOMPAS.com"
Post a Comment