JAKARTA, KOMPAS.com - Tren pamer isi saldo ATM beberapa hari terakhir ramai diperbincangkan masyarakat, baik itu kalangan selebritis hingga pejabat publik.
Pamer isi saldo ATM oleh sejumlah artis itu menjadi salah satu konten video di YouTube.
Banyak di antaranya yang menilai sebagai hiburan semata. Namun, tak sedikit pula menimbulkan kontroversi.
Baca juga: Andre Taulany: Awalnya Cuek Lihat Artis Pamer Saldo ATM, Lama-lama Agak Kesal
Berikut komentar sejumlah selebriti mengenai konten memperlihatkan isi saldo ATM.
Pembawa acara sekaligus komedian merasa bingung dengan artis pamer isi saldo ATM menjadi sebuah konten.
"YouTube sekarang yang viral itu rata-rata tentang cek saldo. Terus saldonya sekian, saldonya sekian, kayak gitu bisa viral, bingung gue," ujar Andre dalam Vlog YouTube Taulany TV yang dikutip Kompas.com, Kamis (28/11/2019).
"Orang itu pengin tahu banget, pengin kepo banget saldo orang, terus yang nonton banyak lagi. Gue pertamanya sih cuek lihat konten kayak (pamer saldo ATM) gitu, tapi lama-lama agak kesal juga," kata Andre.
Baca juga: Gelak Tawa Pecah Saat Andre Taulany Pamer Isi Saldo ATM
Andre tidak bisa banyak berbicara banyak lagi terkait dengan aksi rekan artis yang pamer isi saldo ATM tersebut. Andre pun memberikan nasihatnya.
"Ingat, di atas langit masih ada langit," ucapnya.
Namun, Andre akhirnya juga tertarik membuat konten memperlihatkan isi saldo ATM.
2. Nikita Mirzani
Artis peran Nikita Mirzani membeberkan terkait yang sedang viral dikalangan selebritis di tanah air, yakni buka-bukaan saldo ATM.
Menurut penuturan perempuan yang akrab disapa Niki ini, presenter Uya Kuya yang belakangan ini mempopulerkan buka-bukaan saldo ATM itu penuh kebohongan.
"Kalau loe bisa lihat di YouTube sembilan bulan yang lalu itu gue duluan gara-gara ka Fitri minta duit, akhirnya ada rekening gue," kata Niki saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (25/11/2019).
Baca juga: Soal Buka-bukaan Saldo ATM, Nikita Mirzani: Penuh Kepalsuan Banget!
"Habis itu Uya Kuya panggil si Barbie Kumalasari, ditransferlah uang Uya Kuya ke si Barbie. Jadi lah seolah-olah Barbie uangnya miliaran. Seperti itu. Gue jujur nih," ungkapnya.
Selain Barbie, Niki juga menyebut presenter Billy Syahputra yang membuka saldo ATM-nya juga kebohongan.
"Mau gue bongkar lagi enggak? Jadi kan kemarin baru di-upload. Katanya Billy rekeningnya satu miliar lebih. Itu uangnya Uya Kuya juga, ditransfer," ucapnya.
Saat ditanya lebih detail, apakah Uya Kuya kepalsuan atau tidak, Niki menjawabnya dengan tegas.
"Penuh kepalsuan banget," tegasnya.
3. Tamara Bleszynski
Melalui akun Instagram pribadinya, Tamara Bleszynski memberikan emoji jempol ke bawah kepada mereka yang merasa bangga menunjukan jumlah uang yang mereka miliki di rekening.
"Bangga dgn menunjukan saldo ATM dan pihak2 yg menyiarkan Saldo Atm2 org adalah...," tulis akun instagram @tamarableszynskiofficial seperti dikutip Kompas.com, Rabu (20/11/2019).
Dalam unggahan berikutnya, Tamara kembali membuat sindiran pedas untuk para selebritas yang memamerkan saldo ATM mereka.
Baca juga: Artis Pamer Saldo ATM, Tamara Bleszynski: Amat Sangat Memalukan
Menurut ibu dua anak itu, apa yang dilakukan para artis tersebut merupakan hal yang memalukan.
Tamara juga menyinggung perjuangan pahlawan yang berkorban nyawa demi masa depan kehidupan bangsa Indonesia.
"Indonesia begitu Indah, luas dan kekayaan kita sebagai bangsa tak ternilai. Cerita Indonesia kini yg kau sebarkan di tv dan sosial media, ttg Saldo ATM Recehmu amat sgt memalukan, terutama yg menyiarkan Saldo ATM org," kata Tamara.
"Apakah kalian lupa sejarah pahlawan2 bangsa? Mereka Rela Mati utk Indonesia Merdeka, bukan utk pamer Saldo!" lanjutnya.
Baca juga: Ditjen Pajak Telisik Pemilik Saldo Tabungan Rp 1 Miliar ke Atas
Ditanggapi Ditjen Pajak
Direktur Jenderal Pajak Suryo Utomo mengatakan, dalam proses pemungutan pajak, otoritas fiskal tak memandang profesi atau dari mana pendapatan wajib pajak berasal.
Jika orang tersebut memiliki penghasilan di Indonesia dan jumlahnya penghasilannya di atas Penghasilan Tidak Kena Pajak (PTKP) atau di atas Rp 54 juta per bulan, maka wajib untuk membayar pajak.
"Youtuber, kalau dia orang Indonesia, dapat penghasilan di Indonesia, atau pun dia penjual online, penjual di pasar, selama di atas PTKP dia wajib bayar PPh (Pajak Penghasilan) secara self assesement," ujar Suryo ketika memberi penjelasan kepada awak media di Jakarta, Senin (25/11/2019).
Suryo mengatakan, jika para selebritas tersebut ternyata tak membayarkan pajak, pihak DJP telah memiliki data rekening perbankan dengan saldo di atas Rp 1 miliar.
Baca juga: Sri Mulyani Persilakan Artis Pamer Saldo Rekening, asal...
Hal tersebut sesuai ketentuan Automatic Exchange of Information (AEoI) yang tertuang dalam Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 39 Nomor 2017 tentang Tata Cara Pertukaran Informasi.
"Kalau enggak setor, bisa dilihat datanya di Pak Irawan (Direktur Pemeriksaan dan Penagihan DJP), ada atau enggak," ujar dia.
Adapun dalam PMK tersebut, Ditjen Pajak memiliki hak untuk memantau informasi keuangan wajib pajak pribadi yang memiliki rekening minimal Rp 1 miliar. Adapun untuk wajib pajak badan, besaran rekening yang bisa diakses oleh otoritas fiskal tidak dibatasi.
"artis" - Google Berita
November 29, 2019 at 01:16PM
https://ift.tt/2OW0LtC
Kontroversi Artis Pamer Saldo ATM, Dianggap Penuh Kepalsuan hingga Memalukan - Kompas.com - KOMPAS.com
"artis" - Google Berita
https://ift.tt/2MWxq3k
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kontroversi Artis Pamer Saldo ATM, Dianggap Penuh Kepalsuan hingga Memalukan - Kompas.com - KOMPAS.com"
Post a Comment